Nasib apes dialami wing back Sandy Walsh.
Jelang debut bersama Timnas Indonesia melawan Palestina dan Argentina, pemain KV Mechelen itu malah mengalami cedera.
Tak tanggung-tanggung, Sandy Walsh harus menjalani tes MRI, Kamis (8/6/2023) siang tadi dan saat ini masih menunggu hasilnya.
Dalam video yang tersebar di media sosial, Sandy Walsh berjalan pincang usai latihan Timnas Indonesia di Surabaya, Rabu (7/6/2023).
Baca Juga:Perintah Megawati ke Kader PDIP: Tampilkan Ganjar ke Masyarakat Apa Adanya!
Dalam video tersebut tampak Sandy Walsh berjalan pincang di lapangan dengan dibantu ofisial Timnas Indonesia.
Kemudian setelah itu Sandy Walsh tampak duduk di lapangan dengan anggota tim medis Timnas Indonesia memeriksa pemain KV Mechelen itu. Sebelumnya kondisi fisik Sandy disebut prima dibanding pemain lainnya di tempat latihan.
Praktis, kondisi itu membuat suporter khawatir pemain naturalisasi itu gagal menjalani debut bersama Tim Merah Putih.
"Sandy Walsh memang pemain yang sangat profesional. Bukan karena dia main di Liga Eropa, tetapi coach Shin terima laporan juga dan selalu berkomunikasi dengan pemain-pemain di luar negeri," kata Sang Gyu dilansir dari Youtube PSSI.
"Memang persiapan Sandy sendiri sangat baik. Porsi latihan dan memang tidak ada juga pertandingan selama ini. Jadi terlihat kurang, tetapi secara fisik tidak terlihat kurang," ujarnya .
Baca Juga:Bule Inggris Dideportasi dari Mataram Setelah Bakar Gerbang Villa