Inara Rusli dan Virgoun telah dipertemukan dalam sidang perdana mediasi pada Rabu (7/6/2023) kemarin.
Ibunda Starla itu mengungkapkan bahwa mereka membicarakan mengenai hak asuh anak. Inara membenarkan, Virgoun menuntut hak asuh anak tersebut.
“Soal ini sih, hak asuh anak. Iya (Virgoun meminta hak asuh anak). Ya namanya permintaan mah, boleh-boleh aja, sah-sah aja,” ujar Inara Rusli, dikutip dari unggahan @ceritaseleb.
Mendapati hal tersebut, ibu tiga anak itu menyatakan sikap tegasnya. Ia mengaku akan tetap memperjuangkan hak asuh anak-anaknya agar berada di tangannya.
Baca Juga:Sebelum Operasi Kanker, Nunung Srimulat Sempat Takut Payudaranya Ikut Diangkat
“Ya, aku akan tetap mempertahankan hak asuh anak juga, karena kan nggak bisa ngasuh anak bersama tuh nggak bisa,” ujar Inara.
Ia pun menyadari bahwa selama ini, pengasuhan dan pengajaran mereka berada di bawahnya. Oleh karena itu, menurut Inara, hak asuh anak seharusnya berada pada dirinya.
“Karena anak-anak juga kan masih di bawah dua belas tahun kan. Selama ini, pengajaran mereka di bawah aku, jadi aku berhak untuk hak asuh mereka,” ungkap Inara.
Sementara itu, terkait dengan laporan Tenten Anissa terhadap Inara atas pencemaran nama baik secara keseluruhan diserahkan pada pihak kepolisian.
“Ya itu proses hukum sudah berjalan, kita lihat aja seperti apa,” tutur Inara.
Baca Juga:Puan Sebut Nama AHY Jadi Cawapres Ganjar, Pengamat: Awas Jebakan Batman!
Terlepas dari hal itu, Inara Rusli tak ingin menanggapi perihal ujaran kebencian yang disampaikan oleh saudara Virgoun terhadapnya. Menurutnya, ia tak memiliki permasalahan dengan orang tersebut.
“Saya nggak ada urusan yang di luar kami berdua,” pungkasnya.