Viral Penampilan Gus Miftah Sebelum Terkenal, Masih Gemoy Berat Badan di Atas 100 Kilo Rambut Awut-awutan

Gus Miftah mengunggah video jadul saat penampilannya masih gemoy dan awut-awutan

Ernest
Rabu, 07 Juni 2023 | 17:44 WIB
Viral Penampilan Gus Miftah Sebelum Terkenal, Masih Gemoy Berat Badan di Atas 100 Kilo Rambut Awut-awutan
Penampilan Gus Miftah yang disebut sebelum terkenal ([Gus Miftah/Instagram])

Baru-baru ini sosok Gus Miftah tuai sorotan setelah video jadul saat menenangkan warga yang geram dengan pelaku pembunuhan di Sleman tersebar di media sosial.

Dalam video itu, Gus Miftah tampak mengenakan peci hitam dengan rambut panjang mengurai hingga bahu. Tak terlihat pula sosoknya yang khas mengenakan kacamata hitam.

Tampak di video itu Gus Miftah berupaya menenangkan warga di Sleman yang geram saat menyaksikkan reka ulang pembunuhan terhadap siswi SMK YPKK pada 2013 silam. 

"Gus Miftah sebelum terlihat. Gus Miftah menenangkan masyarakat yang geram terhadap 7 tersangka pembunuh siswa YPKK Sleman," tulis video itu yang diunggah ulang Gus Miftah.

Baca Juga:Cermati 3 Cara Melaporkan Pinjol Ilegal, Jangan Takut Diancam Para pelaku

Gus Miftah pun meresponnya dengan fokus mengomentari berat badan tubuhnya kala itu.

"Ya Allah netizen kok nemu video ini yak, zaman masih gemoyyyyy berat badan di atas 100 kilo, rambut awut2tan...Bersyukur dengan semua proses dan tahapan yang dilalui," tulisnya.

"Orang sukses memahami proses, orang gagal selalu banyak protes, ada yang tahu ini tahun berapa?" lanjutnya.

Penampakan jadul Gus Miftah itupun menuai beragam komentar netizen.

"Aku kira itu gus miftah Kw .cuma mirip kirain guyonan . Ternyata gus miftah beneran heheh," kata netizen.

Baca Juga:Heboh Warga Gerebek Penginapan Wisata Jukung Vietnam, Diduga Jadi Tempat Mesum

"Kok malah koyo intel gus," tulis netizen lainnya. 

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak