Doyoung, Jaehyun, dan Jungwoo yang merupakan member NCT berkunjung ke rumah keluarga Raffi Ahmad di Andara Depok. Selama di rumah mereka melakukan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah joget bersama yang membuat warganet terhibur.
Selama di Andara, NCT bertemu dengan keluarga Raffi Ahmad mulai dari Raffi hingga Rayyanza atau akrab disapa Cipung. Boyband asal Korea Selatan tampak takjub dengan rumah Raffi Ahmad yang besar, dan fasilitas yang mewah.
Sebagai tuan rumah, Raffi pun mengajak boyband NCT untuk melakukan berbagai kegiatan. Salah satunya adalah joget bersama. Uniknya lagu yang dibuat bukan melakukan lagu NCT yang terkenal.
Melainkan lagu instrumen yang disukai oleh Rayyanza atau Cipung. Awalnya NCT sempat bingung dengan lagu yang diputar, karena sepertinya belum pernah mendengar sebelumnya. Namun, lama kelamaan mereka pun larut dalam joget bersama keluarga Raffi Ahmad.
Baca Juga:Kronologi Penemuan Mayat Berdiri di Semarang, Ternyata Korban Penganiayaan
Momen tersebut semakin menarik, ketika Rayyanza yang belum genap berusia 2 tahun tampak larut dalam musik dan ikut berjoget. Momen tersebut diabadikan Raffi di akun Instagram @raffinagita1717, dan viral di media sosial.
“Mereka Luaar biasaa baik dan ramah sampe" ngajak main Cipung dan Rafathar. Happy semuaaaa. Behind The Scene yang seru dan menyenangkan sekaliii bersama merekaaaa,” tulis keterangan Raffi di Instagram miliknya.
Warganet yang menyaksikan video ini pun langsung menyerbu kolom komentar, untuk memberikan tanggapan.
“Mereka pun tercipung-cipung,” kata warganet.
“Keseruan Father Mother bersama kelima anaknya,” balas warganet.
Baca Juga:5 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Dapat Beasiswa S2 usai Raih Emas SEA Games 2023
“Adek energinya full ya. Kayak Papa Raffi,” ungkap warganet.
“Beneran berasa keluarga mereka seneng banget dan se enjoy itu terima kasih banyak papa raffi sama mama nagita kata jungwoo haha,” sambung warganet.
“Mama gigi papa raffi menantumu mengucapkan banyak terimakasih udah ada konten ini, seru dan ngabrut banget,” tutur warganet.
“Besok-besok si cipung bisa bawa BTS ke andara nih main bareng,” komentar warganet.
Hingga kini komentar masih terus berdatangan, dan video ini pun telah mendapatkan 806 ribu lebih likes dari warganet.