Ditendang Shin Tae-yong, Egy Maulana Vikri Merapat Luis Milla dan Gabung Persib Bandung, Benarkah?

Egy Maulana Vikri untuk kali pertama tak masuk dalam skuad Timnas Indonesia pilihan Shin Tae-yong menghadapi laga resmi.

Ridho Satria Pamungkas
Rabu, 31 Mei 2023 | 19:23 WIB
Ditendang Shin Tae-yong, Egy Maulana Vikri Merapat Luis Milla dan Gabung Persib Bandung, Benarkah?
Egy Maulana Vikri saat membela Timnas Indonesia. ((Instagram/fk_senica))

Egy Maulana Vikri untuk kali pertama tak masuk dalam skuad Timnas Indonesia pilihan Shin Tae-yong menghadapi laga resmi.

Kuat dugaan, Shin Tae-yong, masih kecewa dengan kondisi Egy Maulana Vikri yang absen bersama Timnas Indonesia, namun malah bermain untuk Dewa United dalam BRI Liga 1 2022/2023 musim lalu.

Sebagai pengingat, Egy Maulana Vikri harus dicoret dari skuad Timnas Indonesia melawan Burundi, Maret 2023 silam karena cedera.

Egy Maulana Vikri kemudian digantikan gelandang Borneo FC Samarinda, Stefano Lilipaly yang justru tampil oke.

Baca Juga:4 Partai Politik Dukung Jokowi Cawe-cawe Urusan Pilpres, PPP: Bukan yang Harus Dilarang

Namun yang mengagetkan, Egy Maulana Vikri malah tampil memperkuat Dewa United saat menantang Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1 2022/2023, di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (20/3/2023).

Namun, muncul kabar jika Egy Maulana Vikri merapat ke Luis Milla dan bergabung dengan Persib Bandung.

Kabar tersebut sebagaimana unggahan dari kanal YouTube Persib channel.

“Berita Persib Hari Ini! Egy Maulana Vikri Resmi ke Persib, Egy Maulana Vikri Ikut Latihan Persib,” tulis judul berita unggahan kanal tersebut.

Bahkan, sang pemilik akun memperlihatkan potret pemain kelahiran Medan ini tengah mengenakan jersey Maung Bandung.

Baca Juga:Pedro Paulo Beberkan Alasan Gabung Persik Kediri

Selain itu, pemain berusia 22 tahun itu juga disebutkan telah mengikuti latihan bersama skuad Luis Milla CS.

Lantas, apakah benar informasi yang menyebutkan bahwa Egy telah resmi gabung dengan Persib?

Cek Fakta

Setelah dilakukan penelusuran, sang narator tidak menyebutkan bahwa pemain yang pernah berkarir di luar negeri ini resmi bergabung Maung Bandung.

Namun, sang narator justru membahas mengenai rumor yang tengah beredar mengenai ketertarikan Persib terhadap Egy.

Di sisi lain, pemain berposisi sebagai penyerang sayap ini juga masih terikat dengan Dewa United.

Kesimpulan

Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa berita yang menyebut Egy Maulana Vikri ke Persib Bandung unggahan kanal YouTube tersebut adalah tidak benar alias hoax.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Unik

Terkini

Tampilkan lebih banyak