Ini Profil Ucie Sucita, Penyanyi Dangdut yang Diisukan Dekat dengan Sule

Berikut ini profil Ucie Sucita yang merupakan penyanyi dangdut yang diisukan dekat dengan Sule

Shakira Arum
Senin, 29 Mei 2023 | 20:20 WIB
Ini Profil Ucie Sucita, Penyanyi Dangdut yang Diisukan Dekat dengan Sule
Profil Ucie Sucita yang Dekat dengan Sule ((Instagram/@ucie_sucita))

Ucie Sucita sedang menjadi sorotan usai kedekatannya dengan pelawak Sule. Buat yang penasaran, berikut ini profil Ucie Sucita yang merupakan penyanyi dangdut yang sedang menjadi sorotan publik.

Usai bercerai dengan Nathalie Holscher, Sule dikabarkan dekat dengan sosok penyanyi dangdut bernama Ucie Sucita. Pasalnya keduanya merilis lagu berjudul Perjalanan Cinta, dan di video tersebut mereka tampak mesra layaknya sepasang kekasih.

Isu kedekatan keduanya semakin santer terdengar, usai beredar pula foto keduanya yang tampak mesra di media sosial. Menanggapi rumor tersebut Penyanyi 33 tahun itu mengaku akan siap apabila Sule berkeinginan untuk menjalin keseriusan.

“Kalau aku single. Kalau aku single, kalau Kang Sule mau serius, aku akan lebih serius, gitu,” tutur Uci Sucita dalam unggahan TikToknya, Sabtu (27/5/2023).

Baca Juga:Kang Emil Serahkan SK Perpanjangan Pj Bupati Bekasi kepada Dani Ramdan

Namun, kode tersebut justru dibantah tegas oleh Sule. Kabar mengenai pernikahan keduanya usai menjalani projek tersebut tak dibenarkan oleh Sule.

Komedian tiga anak itu mengaku belum siap memiliki pendamping lagi. Sebab, ia masih belum siap untuk menjalani kehidupan berdua.

“Kalau saya belum lah, belumlah saat ini. Saya belum siap ada temennya, saya belum siap untuk selalu berdua,” ungkap Sule. 

Lantas siapa sebenarnya Ucie Sucita, dan bagaimana profil lengkap penyanyi dangdut ini. Berikut ini ulasan lengkapnya: 

Profil Ucie Sucita 

Baca Juga:Makin Lengket, Luna Maya dan Maxime Bouttier Terciduk Nonton Bareng Konser Suga BTS

Ucie Sucita adalah seorang penyanyi dangdut kelahiran Sumedang pada 28 Mei 1990. Perempuan bernama asli Suciati Eka Sari merupakan sarjana pendidikan (SPd) di Jurusan Pendidikan Seni Musik Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), yang lulus pada tahun 2013. 

Perempuan berdarah Sunda ini memulai karirnya sebagai penyanyi sejak tahun 2015, di ajang dalam sebuah ajang pencarian bakat yang diselenggarakan di Korea Selatan. Pulang dari Korea Selatan, Ucie berkarya di Indonesia dengan merilis lagu religi berjudul Naudzubillah.

Di lagu tersebut, Ucie tidak bernyanyi sendiri karena  berkolaborasi dengan Cakra Khan, Afifah, dan Rialdoni. Sayangnya karirnya sebagai penyanyi tidak berjalan mulus. Dirinya pernah viral karena nyanyi dan joget bareng Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono dalam sebuah acara di Kota Tegal. 

Pasalnya warganet menyoroti tingkah Dedy yang merangkul mesra Ucie selama mereka duet di atas panggung. Ucie memberikan klarifikasi mengenai kasus tersebut, dengan menyatakan kalau dirinya bertindak sebagai penyanyi profesional di acara tersebut.

Walaupun sempat diterpa isu miring tersebut, karir Ucie sebagai penyanyi dangdut tetap stabil hingga sekarang. Tampak dari unggahannya di media sosial, Ucie masih sering tampil di berbagai kota di Indonesia. 

Demikian informasi mengenai profil Ucie Sucita, yang merupakan penyanyi dangdut yang diisukan dekat dengan Sule. 

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak