Warganet dibuat heran dengan TV Rafathar yang bisa diputar 180 derajat secara otomatis. Hal itu diperlihatkan oleh Mbak Lala.
Dalam video yang beredar, tampak Rafathar sedang menonton TV sembari menikmati hidangan makanan. Mbak Lala sontak menunjukkan kecanggihan TV Sultan Andara yang bisa diputr 180 derajat dengan remot.
“TV-nya bisa magic ya, wooh, magic sekali TV-nya,” ujar Mbak Lala sembari memperlihatkan TV yang sedang ditonton oleh Rafathar tersebut, dikutip dari unggahan @pengabdicipung, Kamis (11/5/2023).
Seolah tanpa memperdulikan Mbak Lala yang kagum dengan TV tersebut, Rafathar justru asyik menyantap makanannya tanpa menghiraukan Mbak Lala.
Baca Juga:3 Dampak Negatif Toxic Positivity di Kantor, Ayo Lebih Bijak Menanggapi!
Hal itu pun membuat warganet heran dan mengaku baru pertama kali melihat TV yang bisa diputar posisi semacam itu. Tak sedikit netizen kemudian memberikan celetukan menggelikan untuk aksi Rafathar tersebut.
“Apalah dayaku, TV ma remot aja kadang dihentak dlu baru normal,” tutur @syaifullahbahr.
“Ke toko elektronik bilangnya gini ‘Beli TV yang bisa muter kayak tv rafathar,” timpal seorang warganet.
“Baru tau ada TV kayak gituuu,” ujar @azeelfa.
“TV tabungku menangis merana meratapi nasib di pojokan,” tutur @nemonemo.
Baca Juga:Jokowi Ajak Peserta KTT ASEAN Naik Kapal Pinisi di Labuan Bajo, Berapa Sih Harganya Kalau Menginap?
“Set dah tv muter serapan salmon laaah guee remotnya yg muter sm sarapan ikan tongkol sm nasi putih,” ujar @dafin.
“Jangan sampe ponakan-ponakan gw liat ini, bisa diputeriin sendiri nnti tv dirumahnya,” timpal @namapanggilan.
“Mau heran tapi sultan,” timpal warganet yang lain.
Seperti diketahui, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja menempati rumah barunya di Andara. Rumah tersebut dilengkapi dengan sejumlah fasilitas dengan harga fantastis, mulai dari lift mobil, hingga kompor mewah.