1000 Bonek Bakal ke Jati Diri, Wali Kota Semarang Minta Rukun Sama Suporter PSIS

Jelang lanjutan laga BRI Liga I Indonesia antara PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya, sejumlah kekhawatiran menyeruak pertandingan bakal rusuh. Ini mengingat pertemuan keduanya sempat batal.

Mamad
Rabu, 29 Maret 2023 | 11:33 WIB
1000 Bonek Bakal ke Jati Diri, Wali Kota Semarang Minta Rukun Sama Suporter PSIS
Sejumlah suporter Persebaya Surabaya Bonek memberikan dukungan pada lanjutan Liga 1 melawan Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (7/8/2022). ([ANTARA])

Suara Joglo - Jelang lanjutan laga BRI Liga I Indonesia antara PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya, sejumlah kekhawatiran menyeruak pertandingan bakal rusuh. Ini mengingat pertemuan keduanya sempat batal.

Di sisi lain, Bonek juga dikabarkan sempat rusuh di Semarang. Oleh sebab itu Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengimbau para suporter, baik PSIS Semarang maupun Persebaya Surabaya yang menonton laga kedua tim tetap guyub rukun apapun hasil pertandingan.

Rencananya, laga PSIS Semarang vs Bonek ini bakal digelar di Stadion Jati Diri Semarang sore nanti, Rabu 29 Maret 2023. Sesuai kesepakatan, hanya 1000 Bonek yang bisa masuk stadion.

"Insya Allah semua berjalan lancar, kami sekali lagi mengimbau kepada suporter, baik PSIS maupun Persebaya yang bersama-sama menonton untuk guyub, rukun, dan damai," kata Hevearita dikutip dari ANTARA.

Baca Juga:Dampak Buruk Kalau Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20: Tak Dipercaya Negara Lain

Dalam laga nanti, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi disebut-sebut bakal mendampingi langsung kedatangan 1.000 suporter tim berjuluk Bajol Ijo itu ke Semarang untuk menonton pertandingan yang mempertemukan kedua tim.

"Kemarin sudah sesuai kesepakatan ya, nanti setelah salat tarawih, Wali Kota Surabaya memimpin langsung suporter dari Surabaya sehingga ya nanti nonton bareng sama beliau di stadion," katanya.

Ita menyambut pertandingan tersebut dengan antusias. Apalagi semua sudah dipersiapkan dengan baik, termasuk koordinasi dengan seluruh pihak terkait, termasuk Wali Kota Surabaya dan Kapolrestabes Surabaya.

"Sudah mulai persiapan ya, dalam hal pengamanan. Kemarin temen-temen sudah ada gladi bersih, apel persiapan laga Persebaya vs PSIS. Apapun hasilnya itu adalah namanya permainan ya," kata Ita.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang Danur Rispriyanto menyampaikan kesiapan pertandingan PSIS vs Persebaya, termasuk dari kuota 1.000 tiket untuk Bonek, suporter Persebaya.

Baca Juga:Rapat Mahfud Md dan Komisi III DPR Terkait Transaksi Rp349 Triliun Digelar Sore Ini

Panpel tidak menjual tiket secara langsung di stadion atau tiket boks, melainkan langsung membaginya kepada suporter Persebaya, suporter PSIS, yakni Panser Biru dan Snex, serta penjualan "online".

Untuk 1.000 tiket bagi suporter Persebaya itu sudah diserahkan langsung kepada Sekretariat Daerah Kota Surabaya untuk langsung dikoordinasikan kepada suporter yang berangkat.

"Seribu suporter Persebaya akan berangkat bersama-sama digawangi langsung Bapak Wali Kota Surabaya dengan armada bus," kata Danur.

Laga PSIS vs Persebaya yang berlangsung Rabu malam pukul 20.30 tersebut merupakan pertandingan tunda setelah kedua tim batal bertemu pada 8 Februari 2023 karena tidak ada izin dari kepolisian.

Laskar Mahesa Jenar saat ini menempati peringkat 14 pada klasemen sementara Liga I Indonesia dengan 35 poin, sementara Persebaya berada di peringkat 10 dengan 39 poin.

Entertainment

Terkini

Jokowi tekankan soal kesinambungan dan keberlanjutan bila pemerintah berganti

Politainment | 11:02 WIB

Awal karier Bounou sebagai seorang kiper dimulai ketika ia bergabung dengan akademi sepak bola Wydad Casablanca.

Unik | 08:50 WIB

Kedua tim bermain imbang 1-1 selama waktu normal.

Unik | 07:25 WIB

Golkar memiliki loyalitas para pemilihnya yang stabil, hal itu dapat dimanfaatkan.

Politainment | 21:00 WIB

Viral celektukan Cak Lontong yang membuat warganet ngakak perihal pengumuman Tiket Laga Indonesia vs Argentina

Unik | 20:04 WIB

Sandiaga juga mengaku sudah mulai dekat dengan PPP.

Politainment | 20:02 WIB

Egy Maulana Vikri untuk kali pertama tak masuk dalam skuad Timnas Indonesia pilihan Shin Tae-yong menghadapi laga resmi.

Unik | 19:23 WIB

Pemain naturalisasi pertama yang memperkuat tim Maung Bandung adalah Cristian Gonzales pada tahun 2010 silam.

Unik | 19:12 WIB

Biden dari Partai Demokrat bakal menjadi salah satu pesaing DeSantis dari Partai Republik dalam pilpres 2024.

Politainment | 19:03 WIB

Atmosfer kekeluargaan dirasakan Bustos ketika ia bergabung dengan latihan.

Unik | 19:02 WIB

Sukron menabrak pengendara motor hingga tewas di Slipi pada 25 April 2023 lalu

Metropolitan | 07:02 WIB

Forum Akademisi Penggemar Sepak Bola Indonesia (FAPSI) menggelar nonton bareng (nobar) Piala Dunia U-20 antara Brazil melawan Tunisia.

Metropolitan | 06:12 WIB

Kongres Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi bakal dihadiri Heru Budi.

Metropolitan | 21:15 WIB

Plt Kepala Disdik DKI Syaefuloh Hidayat mengatakan, nilai anggaran untuk mencairkan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2023 adalah Rp 1,5 triliun.

Metropolitan | 18:46 WIB

Cuma ketemu sama penjaganya doang. Itu juga cuma pas bayar keamanan aja, kata Aminah.

Metropolitan | 16:18 WIB

Sebelum bubar, Fadly Faisal lebih dahulu meninggalkan tempat acara seperti sengaja menghindari wartawan.

Gosip | 11:13 WIB

Yuki Kato aslinya mahir berbahasa Inggris.

Gosip | 10:34 WIB

Dito Mahendra masuk dalam daftar pencarian polisi alias buronan sejak 4 Mei 2023.

Gosip | 10:29 WIB

"Kata pak Doddy kan kemarin, juragan onta, juragan berlian melamra," katanya.

Gosip | 10:22 WIB

"Sudah punya pacar baru nggak?" ucap Lolly ketika membacakan komentar netizen.

Gosip | 09:56 WIB
Tampilkan lebih banyak