Airlangga Hartanto Bertemu Empat Mata dengan Surya Paloh di Tower NasDem, Ini yang Dibicarakan

Ketum Partai Golkar bicara empat mata dengan Surya Paloh

Ernest
Senin, 27 Maret 2023 | 17:32 WIB
Airlangga Hartanto Bertemu Empat Mata dengan Surya Paloh di Tower NasDem, Ini yang Dibicarakan
Anies Baswedan buka bersama dengan sejumlah tokoh mulai dari Surya Paloh hingga Airlangga Hartanto ([Anies Baswedan/Twitter])

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengatakan bahwa Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto melangsungkan pembicaraan empat mata dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai buka puasa bersama di Tower NasDem, Jakarta pada Sabtu (25/3) lalu.

"Apakah ada pembicaraan empat mata di situ? Ya, itu ada kemarin kan habis ketemuan di bawah naik ke atas," kata Doli di Komplek Parlemen Senayan Jakarta, Senin.

Doli mengatakan bahwa dalam pertemuan tersebut, kedua ketua umum itu mendalami soal kemungkinan-kemungkinan Partai Golkar bisa menjalin kerja sama dengan Partai NasDem.

"Jadi dalam pembicaraan itu kan memang namanya membangun kerja sama enggak bisa sekali ketemu, banyak yang diperbincangkan, didiskusikan untuk menyamakan visi dan platform itu," ujarnya.

Baca Juga:Cek Fakta, Benarkah Golkar Diam-diam Gabung Koalisi Anies Sejak Januari 2023

Dia menyebut bahwa Partai Golkar menghendaki kemenangan dalam Pemilu 2024 sehingga membutuhkan sokongan energi besar. Hal tersebut, lanjut dia, diupayakan dengan mengajak sebanyak-banyaknya partai politik untuk bergabung dalam koalisinya.

"Untuk memenangkan itu membutuhkan kumpulan energi yang cukup besar. Kami juga sadar bahwa Golkar tidak bisa sendiri, terutama untuk pilpres. Makanya kita bagaimana mengumpulkan sebanyak-banyaknya energi untuk bisa menang," tuturnya.

Namun, Doli menegaskan bahwa keputusan dari proses penjajakan-penjajakan itu masih bergantung pada dinamika yang berkembang ke depannya.

"Sangat dimungkinkan dari hasil silaturahmi kalau ada yang sama ketemu ya kita membangun koalisi bersama. Bentuknya apakah ada (tambahan) parpol baru atau gabungan koalisi bersama itu kita lihat perkembangannya seperti apa," kata dia.

Sebelumnya, Sabtu (25/3), sejumlah tokoh politik nasional hadir pada acara yang diinisiasi Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh tersebut, diantaranya Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, hingga Wakil Ketua Umum PPP Rusli Effendi.

Baca Juga:Golkar Bakal Bertemu PKB, Ini Respon Waketum PAN

Hadir pula, politisi Golkar sekaligus mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi, dan Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta KH Nasaruddin Umar.

Politainment

Terkini

Nikita Mirzani tuai komentar menohok usai pilih yang kaya ketimbang makan cinta

Entertainment | 15:42 WIB

Belakangan ini, beredar sebuah video yang menunjukkan kemesraan Gisella Anastasia dengan pria bernama Jiebby Harold. Video tersebut pun sontak membuat Gisel kembali menjadi bahan bulan-bulanan netizen.

Entertainment | 15:14 WIB

Belakangan ini, Haji Faisal acap kali diseret-seret dalam masalah penyebaran video syur Rebecca Klopper yang merupakan kekasih anaknya, Fadly Faisal.

Entertainment | 15:02 WIB

Setelah mempermasalahkan komentar Lolly dalam siaran langsungnya di Instagram, Nikita Mirzani kini membeberkan uang endorse Lolly yang ditransfer ke rekening Antonio Dedola.

Entertainment | 14:58 WIB

Tijjani Reijnders disebut masuk radar naturalisasi Shin Tae-yong

Unik | 14:52 WIB

Piala AFF U-23 2023 menunjuk Thailand sebagai tuan rumah.

Unik | 14:01 WIB

Dewa 19 menggelar konser di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sabtu (27/5/2023).

Entertainment | 13:34 WIB

dalam video yang dibagikan akun facebook tersebut menyebut Istri Paloh nangis histeris hingga sebut nama Anies

Politainment | 12:08 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir merayakan ulang tahun pada Selasa 30 mei 2023 ini. Ia pun mendapatkan ucapan dari Pelatih AS Roma Jose Mourinho di hari lahirnya yang ke-53 tahun

Politainment | 11:36 WIB

Luna Maya terciduk tengah mesra dengan Maxime Bouttier di konser Suga BTS

Entertainment | 11:22 WIB

Ananda Mikola mengatakan, kebanyakan sponsor Formula E yang sudah meneken kontrak saat ini meruapakan perusahaan swasta.

Metropolitan | 15:43 WIB

Korban FF mengalami lebam dibagian wajah karena dipukul pelaku.

Metropolitan | 14:37 WIB

Hal tersebut disampaikan Heru Budi, menanggapi pemberitaan yang menyebut dirinya tak mau menanggapi soal Riang Prasetya yang diprotes warga lantaran menolak bangunan ruko.

Metropolitan | 12:19 WIB

"Alhamdulillah Pemprov DKI sudah melakukan penyesuaian pergub, mengenai PPDB dan sudah diundangkan," ujar Syaefuloh.

Metropolitan | 21:25 WIB

Kapolsek Cengkareng Kompol Hasoloan Situmorang mengatakan, peristiwa tersebut terjadi saat rumah tersebut kosong, ditinggal penghuninya bekerja.

Metropolitan | 21:09 WIB

Gandhi mengkritik penampilan Halle Bailey sebagai Ariel.

Gosip | 15:35 WIB

Media Inggris sedang menyoroti sikap Kate Middleton yang kesal di acara penobatan Raja Charles III.

Gosip | 15:34 WIB

Bebi Silvana mengira, urusan Opick dan Dian Rositaningrum selesai setelah keduanya bercerai pada 2017.

Gosip | 15:33 WIB

Benarkah Yuni Shara dan Irwan Mussry berpelukan sampai kepergok oleh Maia Estianty?

Gosip | 15:17 WIB

Poppy Capella berhasil mendapatkan lisensi Miss Universe Indonesia yang sebelumnya dimiliki Jakkaphong Jakrajutatip dari Donald Thrump pada 2022 lalu.

Gosip | 15:16 WIB
Tampilkan lebih banyak