PSSI resmi mengumumkan daftar 28 pemain yang dipanggil memperkuat Timnas Indonesia untuk melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.
Dari 28 pemain yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae Yong, terdapat sejumlah nama yang saat ini tengah merumput di luar negeri.
Pemain-pemain tersebut adalah Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, Saddil Ramdani, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan.
Namun yang jadi perhatian adalah dipanggilnya si kembar andalan PSM Makassar, Yacob Sayuri dan Yance Sayuri jadi dua nama yang mendapat kepercayaan pelatih Shin Tae-yong.
Baca Juga:Lahan Terbakar Capai Belasan Hektare, 5 Daerah di Riau Siaga Darurat Karhutla
Itu adalah kali pertama dua saudara kembar tersebut bersama-sama satu tim membela Timnas Indonesia.
Namun, Yacob Sayuri dan Yance Sayuri bukan sosok baru saudara kembar yang pernah membela Timnas Garuda.
Ini tiga kakak beradik maupun saudara kembar yang pernah membela Timnas Indonesia.
1. Bagus Kahfi dan Bagas Kahfa
Kiprah Timnas Indonesia U-19 yang lolos ke putaran final Piala AFC U-19 2020 silam memunculkan cerita menarik dengan kehadiran kakak beradik Amiruddin Bagas Kaffa dan Amiruddin Bagus Kahfi.
Baca Juga:Motif Asmara Di Balik Kasus Kades Tewas Disuntik Mantri Di Banten
Bagas dan Bagus memang sudah bersama sejak di Timnas Indonesia U-16.
Keduanya turut membawa Timnas Indonesia U-16 mengangkat trofi Piala AFF U-16 2018 silam.
2. Didik Darmadi dan Adityo Darmadi
Keduanya mengawali karier sepak bolanya di klub Adidas Solo.
Sejak usia 10 tahun, Adityo Darmadi bersama sang kakak, Didik Darmadi, belajar sepak bola hingga hijrah ke Jakarta dan membela klub Indonesia Muda di kompetisi Galatama.
Pada 1985, Adityo dan sang kakak gabung Persija Jakarta, dan namanya semakin melambung.
Didik Darmadi beberapa kali terpilih sebagai anggota Timnas Indonesia untuk Pra Piala Dunia. Sementara Adityo Darmadi merupakan striker Timnas Indonesia di SEA Games 1987.
3. Boaz Solossa dan Ortizan Solossa
Meski bukan saudara kembar, Boaz Solossa dan Ortizan Solossa merupakan kakak beradik yang pada masanya sering mendapat panggilan ke Timnas Indonessia.
Boaz Solossa adalah salah satu legenda sekaligus bomber haus gol yang pernah dimiliki Timnas Indonesia dan Persipura Jayapura.
Sementara Ortizan Solossa salah satu full back kiri terbaik di Indonesia.