Putra sulung Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rafathar Malik Ahmad selalu menjadi sorotan pubik. Hal itu terjadi sejak ia lahir.
Selain Rafathar, ada nama Gempita Nora Marten putri dari Gading Marten dan Gisella Anastasia.
Rafathar dan Gempi dulu selalu bersama, saat Gisel belum memutuskan pisah dengan suaminya Gading. Sebab rumah mereka satu komplek.
Kini Gempi dan Rafathar tentu sudah beranjak besar. Meski sudah tidak lagi balita keduanya masih menjadi sorotan publik.
Baca Juga:David Gadgetin Terseret dalam Kasus Penganiayaan Mario Dandy Akibat Media Internasional
Gading Marten melalui media sosialnya Instagram mengunggah foto Gempi dan Rafathar. Unggahan itu pun membuat kaget banyak orang, termasuk Gisel.
"Udah Gede-gede aja," tulis Gading Marten dikutip pada Minggu (26/2/2023).
Gisel pun langsung memberikan komentar. "Aduhh panik wkkwkkwwkwk makin besar," tulis Gisel.