Farhat Abbas menampik ungkapan bahwa dirinya kurang kerjaan sehingga mengurusi kehidupan Bunda Corla. Pengacara 46 tahun tersebut mengaku melaporkan Ratu Jreng Indonesia itu lantaran tak terima diinjak-injak.
Hal itu disampaikan Farhat Abbas dalam vlog-nya bersama dr.Rechard Lee beberapa waktu yang lalu. Dalam kesempatan tersebut, suami Rita Tresnawati itu juga kembali menyanyikan lagu ‘No Comment’ dengan lirik yang menyinggung Bunda Corla.
Lebih lanjut, Farhat Abbas mengungkapkan bahwa tujuannya melaporkan pegawai McDonald di Jerman itu bukan karena kesuksesannya, melainkan perilaku dan etika Bunda Corla.
“Tapi kesuk’Sex’annya. Ada kalimat-kalimat sex, kalimat-kalimat porno yang tidak cocok dengan budaya. Kata-kata kasar itu doang,” ungkap Farhat Abbas, dikutip dari unggahan TikTok @AnikCollection, Selasa (14/2/2023).
Baca Juga:Profil dan Rekam Jejak Wahyu Iman Santoso, Hakim yang Bacakan Vonis Hukuman Mati Ferdy Sambo
Baginya, permintaan maaf dan janji Bunda Corla tidak mengulangi perbuatan tersebut, sudah cukup untuk memaafkannya. Namun, alih-alih minta maaf, Bunda Corla justu membuat perlawanan. Hal itu yang membuat Farhat membuat laporan kepolisian.
“Kenapa, ini menyangkut tanggung jawab saya sebagai warga negara, pengamat media sosial, sebagai advokat,” ujar Farhat Abbas.
Sikap Bunda Corla dan para penggemarnya yang justru menyerang balik dirinya itu membuat Farhat menyebut mereka dungu.
“Seharusnya ketika mereka mendapat kritikan dari tokoh , seperti Farhat Abbas, harusnya dia berpikir,” tutur pengacara kondang itu.
“Ini terbalik, kita yang lebih duluan ngetop, lebih duluan berkarier dibanding mereka di Indonesia, dikecilik, dibilang gua pengangguran, dibilang gua kurang kerjaan, dibilang gua mau nebeng,” lanjutnya.
Baca Juga:Salah Kaprah Konten Ustadz Abdul Somad Sebut Mencintai Istri Orang Lain Sebagai Jihad
Baginya, hal itu terlampau kelewat batas. Sehingga ia tidak menerima perbuatan tersebut.
“Karena kita mengkritik, kita mensomasi, dia kan ngejek, gua nggak mau peduli. Ini orang, daripada gua diejek o