Scroll untuk membaca artikel
Kamis, 09 Februari 2023 | 16:03 WIB

Wow! Rumah Mewah di Madura Ini Dihuni Sapi Karapan yang Harganya Miliaran

Mamad
Wow! Rumah Mewah di Madura Ini Dihuni Sapi Karapan yang Harganya Miliaran
Rumah di Madura dihuni sapi kerapan yang harganya mahal (TikTok)

Suara Joglo - Karapan sapi merupakan salah satu tradisi masyarakat Madura Jawa Timur ( Jatim ). Sapi khusus karapan ini biasanya harganya sangat mahal dan biaya perawatannya juga mewah.

Nah, baru-baru ini viral di TikTok seorang warga Madura menunjukkan kandang sapi. Masalahnya tidak ada yang mengira kalau sapi itu ditempatkan di sebuah rumah mewah khusus kandang sapi itu.

Video itu pertama kali dibagikan oleh akun TikTok @leonardyoriko. Dalam video berdurasi 1 menit 9 detik itu terlihat sebuah rumah mewah dengan cat dominan warna krem keemasan. 

Desain rumah tersebut terbilang mewah. Rumah itu dilengkapi pagar beton dan gerbang, lantainya keramik, bahkan di terasnya terdapat beberapa pilar bangunan. 

Baca Juga:Meski Belum Ada Sanksi, Jokowi Yakin Kepala Daerah yang Gagal Atasi Inflasi Kantongi Rasa Malu

Dari luar, rumah yang memiliki halaman cukup luas itu tampak seperti rumah pada umumnya. Tak ada yang mengira kalau sebenarnya rumah itu sebenarnya sebuah kandang.

Di halamannya terparkir beberapa mobil dan sepeda motor. Seorang pria paruh baya kemudian muncul di depan kamera. 

"Rumahnya gede ya, ternyata coba.. Bagus," ujar pria itu dengan nada berbisik. Ia kemudian mengajak perekam untuk melihat ke dalam rumah. 

Namun, bukan berisi perabotan mewah, di dalam rumah teraebut justru terdapat beberapa ekor sapi. Sapi-sapi itu tengah mengunyah makanan yang disediakan di sebuah tempat kayu. 

Sementara di dekat pintu masuk tampak makanan sapi berupa daun lamtoro yang diletakkan begitu saja. 

Baca Juga:Tondemo Skill de Isekai Hourou Meshi, Anime Tema Memasak yang Bikin Ngiler

Pria itu mengatakan bahwa sapi yang berada di dalam rumah tersebut merupakan jenis sapi yang biasa digunakan untuk karapan. 

"Isinya sapi, sapi balapan gitu. Harganya M M an," ujarnya. 

Ia juga sempat menunjukkan sapi yang kerap menjuarai lomba. 

Di dalam rumah itu tampak beberapa sapi berwarna coklat yang tengah makan rumput. Beberapa orang juga terlihat di dalam rumah itu. Diduga mereka bertugas untuk mengurus sapi-sapi itu. 

Pria tersebut kemudian mengatakan kata-kata mutiara. 

"Jangan bangga jadi orang kaya, orang Madura lebih gila lagi. Rumahnya bagus buat sapi. Makanya jangan sombong, karena di atas langit masih ada langit," tutupnya. 

Unggahan yang sudah dilihat oleh satu juta pengguna itu pun ramai dibanjiri komentar warganet. 

"Ya wajarlah sapinya dirumahkan kan karena sapi ini bisa menghasilkan rumah, mobil, biaya liburan. Madura keren," kata rising***

"Bagusan rumah sapi daripada rumah gue," kata user***

"Ya allah, rumahku seperti kandang, lha ini kandang sapi seperti rumah," ujar chemed***

"Asli orang Madura kalau sudah kaya kebangetan. Saya sampai heran, masyarakatnya juga ramah santun. Sayang aku gak ngerti bahasa madura," komen adis***

"Baru kali ini aku cemburu sama sapi," komen ayu***

"Pernah dengar kalau orang Madura itu belum disebut kaya kalau belum punya sapi karapan," kata cebong***

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Unik

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda