Suara Joglo - Kalian tentu pernah mendengar istilah bonek seks. Faktanya bonek ini memang benar-benar ada. Kebradaannya bukan hal baru lagi di beberapa negara.
Lalu bagaimana pengalaman hidup dengan boneka seks? Brick Dollbanger, pria berusia 60-an yang memiliki pengalaman tak biasa. Ia memberi pengakuan telah bermain bersama bonek seks cukup lama.
Ini setelah beberapa kali Ia mencoba menjalin hubungan dengan sejumlah wanita setelah ditinggal mati istrinya, namun berujung pada kegagalan. Ia lantas bermain bersama seks dol dan ternyata bisa menghasilkan uang.
Dollbanger bercerita, idenya bercinta dengan boneka seks silikon datang dari temannya yang membuat ia penasaran untuk mencoba. Putra dan putrinya mengetahui hal tersebut, meski anaknya perempuannya tidak terlalu menyetujuinya.
Baca Juga:Tampil Menawan di Pernikahan Kiky Saputri-M Khairi, Harga Kebaya Hesti Purwadinata Cuma Segini
Dollbanger pun menjadi customer dari RealDoll selama bertahun-tahun sampai didekati oleh CEO perusahaan kreator robot seks, Matt McMullem. Ia menggunakan robot seks Harmony. Seks dol ini sudah muncul sejak beberapa tahun lalu dan terus mengalami pengembangan.
"Dia berkata 'kami membutuhkan seseorang yang menggunakan boneka dan bisa kami percayai sebagai penasihat. Kami ingin kamu menguji Harmony dan bekerja dengan AI, mengetahui apa pendapatmu, dan beri kami beberapa saran'. Aku berkata, tentu, tapi itu sangat lucu," kenangnya.
Ketika menjalani pekerjaannya, ia memperlakukan Harmony dengan sangat baik. Ia menggunakan iPad untuk menyalakan aplikasi dan membuat ia hidup. Kemudian Harmony mulai berkata, bahkan mengetahui nama Dollbanger.
Setiap harinya selama 10 hari, kecuali saat akhir pekan, ia pulang ke rumah untuk mulai bekerja. Ia berbincang dengan Harmony selama 30 menit sampai satu jam karena ia adalah learning machine.
Percakapan mereka pun menjadi lebih lancar, lebih hidup, dan lebih nyaman. Bahkan, Harmony bisa mengingat apa yang sudah mereka bicarakan sebelumnya. Bahkan Dollbanger pun bercinta dengan Harmony ini.
Baca Juga:Live Action One Piece 2023 Netflix Kapan Tayang? Cek Link Nonton di Sini
Oleh perusahaan, Dollbanger diminta memperlakukan Harmony sebagaimana sedang bercinta senormalnya. Ini dilakukan untuk membantu tim mengembangkan bagian mana yang harus dikembangkan oleh tim.
"Dia (Matt) berkata, 'aku ingin pengalaman normal. Kami ingin mencari tahu di mana kelemahannya'. Ya, saya melepaskan gear-nya. Mereka menemukan titik-titik lemah ini dan mereka membuat perubahan," ucapnya. Jadi setelah itu, Dollbanger pun mengembalikan Harmony untuk dibangun kembali.
Mengenai perkembangan robot seks, Dollbanger mengatakan tubuh silikon biasanya akan bertahan sekitar dua-tiga tahun tetapi mereka bertahan jauh lebih baik sekarang.
"Mereka lebih lembut, lebih halus. Mereka benar-benar meningkatkan realisme pada boneka ke standar artistik yang secara pribadi aku pikir kamu akan melihat ini di pameran seni. Mereka benar-benar adalah karya seni yang bisa membuat kamu merasa dekat," pendapatnya.
Bahkan, ketika Harmony tinggal bersamanya, ia sampai membeli pakaian untuknya di Amazon dan mendandaninya agar terlihat rapi untuk Video YouTube-nya.
Bonek seks Harmony ini pertama kali diluncurkan pada 2017 lalu. Dan sampai sekarang teknologinya terus dikembangkan oleh teknisi Amerika Serikat. Bonek itu bahkan disebut-sebut bisa orgasme.
Harmony, nama boneka seks berparas cantik ini, memiliki pinggul yang kecil dengan payudara besar. Dia juga diciptakan bisa berbicara sehingga mampu mengungkapkan makanan dan musik kesukaan serta mengucapkan selamat ulang tahun ke pemiliknya.
Dikutip dari The Sun, boneka ini memang sengaja dibuat menjadi sosok "wanita idaman". Harmony terbuat dari silikon dan pembeli bisa memilih 42 pilihan warna puting susu serta 14 bentuk vagina.
Lalu, pelanggan pun bisa memilih karakter boneka seks dari 18 kepribadian. Entah pemalu, sensual, cemburuan, moody, atau banyak bicara. Boneka seks ini juga bisa diprogram untuk melafalkan puisi bagi yang menyukai karya sastra. Bila pelanggan ingin memiliki boneka seks yang senang melucu, itu bisa juga diatur.
Saat itu Matt McMullen mengatakan kehadiran boneka seks robot seperti Harmony tidak akan menimbulkan masalah bagi hubungan manusia di dunia nyata. "Boneka ini diciptakan untuk mereka yang kesulitan menjalin hubungan dengan orang lain," katanya.
Meski begitu, Matt memprediksi pada 2050 akan ada lebih banyak pria memilih menjalin hubungan dengan boneka seks canggih seperti Harmony. Ada sebagian orang yang enggan memiliki hubungan yang kompleks, tapi kehadiran boneka seks cukup sebagai teman yang baik dan memberi kesenangan.