Scroll untuk membaca artikel
Rabu, 11 Januari 2023 | 07:51 WIB

Tolak Wacana Jabatan Presiden Tiga Periode, Rizal Ramli Puji Ketegasan Megawati: Dua Kali Cukup!

Romadhoni
Tolak Wacana Jabatan Presiden Tiga Periode, Rizal Ramli Puji Ketegasan Megawati: Dua Kali Cukup!
Rizal Ramli ([Dok.Antara])

Pidato Megawati Soekarnoputri di perayaan HUT ke-50 PDI Perjuangan menjadi sorotan. Ekonom Rizal Ramli pun turut memberikan komentar. 

Rizal Ramli mengomentari soal Pidato Megawati yang secara tegas menolak jabatan Presiden 3 periode. 

"Presiden Seumur hidup, mendadak-mendadak, sepertinya dibuat kesalahan, terus dilengserkan, ini apa mau begitu terus. Ini pertanyaan saya, seorang ibu, seroang ibu rumah tangga yang menjadi warga negara indonesia," tanya Megawati saat pidato HUT ke-50 PDI Perjuangan dikutip pada Rabu (11/1/2023). 

Megawati dalam video itu, menanyakan kepada para kader, apakah akan menggunakan sistem itu.

Baca Juga:Huawei Mate 40E Pro Segera Hadir, Tanpa Logo Leica dan 5G?

"Apa mau begitu terus, seperti uji coba terus tak ada habis-habisnya. Lha kalau sudah dua kali, yaa maaf ya dua kali," ucap Megawati.  

Ia bukannya meremehkan Presiden Jokowi. Mega bahkan menyebut kalau pak Jokowi tidak pinter dulu tidak akan dicalonkan menjadi Presiden. 

"Bukan pak Jokowi ndak pinter, ngapain saya jadii kalau ndak pinter. Ini kan semua orang nunggu, makanya dengan segala hormat pada teman-teman partai lain saya mau konsuldasi dengan rumah tangga saya dah," ucap Mega. 

Melihat video itu, Rizal Ramli pun sepakat dengan ucapan Megawati. 

"Megawati Tak Mau Presiden Tiga Periode, Dua Kali Cukup," tulis Rizal Ramli. 

Baca Juga:Link Live Streaming dan Jadwal M4 Mobile Legends Babak Eliminasi Hari ke-5, Duel RRQ Hoshi vs Blacklist International

Rizal menyebut, bukan Megawati yang menginginkan jabatan presiden tiga periode.

"Mbak Mega, tidak goyang dan wise. Dewan Makar Konstitusi yg merancang perpanjangan 3 atau 5 tahun, harus mencari cara lain," tulis Rizal Ramli mengomentari Video Megawati. 

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Politainment

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda