Baru-baru ini, seorang pilot yang juga berhaluan ke konten kreator, Vincent Raditya alias Kapten Vincent membuat geger jagad sosial media. Pasalnya, dirinya mengakui persoalan perselingkuhannya di masa lampau yang membuat dirinya juga sempat diselingkuhi.
Hal tersebut diungkapkan oleh pilot 38 tahun itu dalam vlognya bersama dengan Uya Kuya dan juga istri sahnya saat ini. Dalam kesempatan tersebut, dirinya mengaku pernah selingkuh dari istri pertamanya dengan wanita yang kemudian menjadi istri keduanya.
Hal itu disebutnya sebagai suatu kesalahan besar dalam hidupnya. Sehingga, dirinya tak perlu menyebutkan alasannya selingkuh. Sebab, itu tak pantas untuk ditiru. Meski begitu, Kapten Vincent sendiri menyebut bahwa memang terdapat trigger tersendiri yang membuatnya memutuskan untuk bermain api.
“Kenalan sama cewek waktu gua terbang dari Bali ke Surabaya. Waktu itu gua masih co pilot. Akhirnya kita komunikasi dan dia tau aku udah punya istri, tapi pada akhirnya kita deket. Akhirnya kita pacarana 4 tahun sejak 2012,” ujar Kapten Vincent, dikutip dari unggahan TikTok @davidyandraan, Minggu (11/12/2022).
Baca Juga:Naik Bus ke Bandung? Ini Dia Daftar Terminal Bus yang Ada di Kota Kembang
Pada saat itu,wanita yang kemudian menjadi istri keduanya itu sudah memiliki pacar. Menurut Cerita Vincent, selingkuhannya tersebut pada saat itu membohongi semua orang, termasuk orang tuanya.
Lebih lanjut, dirinya pun memberikan pesan kepada publik untuk tidak menikahi orang yang pernah menjadi selingkuhannya. Hal tersebut dikhawatirkan akan terjadi lagi nantinya setelah hidup berumah tangga.
“Pelajaran yang bisa diambil, jangan pernah mengambil orang yang pernah selingkuh sama kita. Karena kejadian itu akan terulang lagi. Ini pesam yang mau saya kasih ke temen-temen. Juga tukang bohong-bohong. Gua udah nggak selingkuh,” tuturnya.
Kontributor: Dinna Lailiyah
Baca Juga:Publik Kritik Transportasi Umum di Bandung, Begini Kata Kemenhub